Thursday, July 11, 2013

Enzim

   Setiap reaksi kimia yang berlangsung di dalam tubuh atau sel tubuh organisme selalu membutuhkan suatu kompleks molekul yang disebut enzim. Bagaimanakah enzim bekerja dalam reaksi kimia yang berlangsung di dalam tubuh?

ENZIM
   Tubuh manusia hidup diibaratkan sebagai laboratorium yang sangat rumit karena di dalamnya terjadi berbagai macam reaksi kimia. Reaksi kimia di dalam tubuh makhluk hidup juga disebut reaksi biokimia. Reaksi biokimia di dalam tubuh dapat berlangsung dengan baik karena adanya enzim.
   Enzim di dalam tubuh makhluk hidup merupakan biokatalisator, yaitu suatu kompleks molekul yang berfungsi mengatalisis atau mempercepat reaksi kimia dan molekul-molekul ini bukan merupakan produk ataupun substrat dalam reaksi tersebut. Tahukah kalian, apa yang dimaksud subsrat dan produk dalam pembahasan tentang enzim ini? Subsrat adalah bahan dasar suatu reaksi kimia tempat enzim bekerja, sedangkan produk adalah hasil suatu reaksi kimia. Dalam hal ini, produk adalah hasil reaksi antara substrat dan enzim. Agar lebih jelas, perhatikan contoh reaksi kimia berikut ini.
   Enzim dihasilkan oleh sel-sel di dalam tubuh. Walaupun enzim dibuat di dalam sel, tetapi untuk bertindak sebagai katalisator tidak harus berada di dalam sel. Reaksi yang dikendalikan oleh enzim, di antaranya adalah respirasi sel, fotosintesis, fiksasi nitrogen, dan pencernaan. Enzim mempercepat reaksi kimia dengan cara menurunkan energi aktivasi dalam reaksi kimia. Energi aktivasi adalah energi yang diperlukan untuk memulai suatu reaksi kimia.

No comments:

Post a Comment